Hallo, para Bunniers!
Bunny Mania Farm merupakan peternakan kelinci hias yang terletak di daerah Bekasi dan Sentul, Jawa Barat. Seperti yang Anda semua tahu, seiring dengan bertambahnya jumlah peminat kelinci hias, makin menjamur pula peternak maupun penjual kelinci hias.
Semuanya menjual berbagai ras kelinci hias dengan harga yang kompetitif pula!
Jadi, apakah keistimewaan Bunny Mania Farm?
1. Kami melaksanakan budidaya kelinci hias dengan memperhatikan kesejahteraan hewan tersebut. Seandainya Anda pernah tahu yang disebut dengan “Five Freedom of Animal Welfare” alias “Lima Kebebasan dari Prinsip Kesejahteraan Hewan”, yaitu prinsip pemeliharaan hewan yang menjamin hewan tersebut bebas dari rasa lapar dan haus, rasa tidak nyaman, bebas dari rasa sakit dan penyakit, bebas mengekspresikan tingkah laku alaminya serta bebas dari rasa takut dan stres.
Jadi, kami menjamin calon kelinci kesayangan Anda sehat secara fisik dan mental, karena dipelihara sesuai prinsip kesejahteraan hewan! Hal ini sesuai dengan motto Bunny Mania Farm, yaitu “Love & Care for Your Bunny”!!
2. Bunny Mania Farm disupervisi secara langsung oleh dokter hewan yang memiliki kompetensi di bidang perkelincian! Jadi, Insyaallah kesehatan kelinci-kelinci imut ini terjamin..
3. Pada saat membeli kelinci dari kami, pelanggan memperoleh leaflet berisi tata cara atau manual untuk memelihara kelinci yang baik dan benar.
4. Pelanggan juga dapat berkonsultasi langsung dengan dokter hewan mengenai permasalahan-permasalahan kelincinya!
5. Kami tidak menjual kelinci berusia kurang dari 2 bulan. Karena seharusnya kelinci usia tersebut masih berada dalam perawatan induknya. Penyapihan yang terlalu dini bisa menyebabkan penurunan imunitas (jadi mudah sakit) dan pertumbuhan lambat.
6. Banyak pembeli yang menginginkan kelinci yang berukuran kecil, sehingga malah membeli kelinci yang berusia kurang dari 2 bulan (yang tidak akan tahan lama). Bagi penggemar kelinci mungil, sangat cocok jika Anda datang ke farm kami! Bunny Farm Mania merupakan peternakan yang spesialisasinya budidaya kelinci ras mini (ND, himalaya dan dwarf hotot). Namun kami tetap menyediakan kelinci ras lain juga, seperti rex, hotot, dutch, angora, lop dan sebagainya.
7.Selain menjual kelinci hias, kami juga menjual segala keperluannya seperti kandang, tempat pakan, botol minum, berbagai jenis pakan, alat grooming, vitamin dan sebagainya.
Demikianlah beberapa kelebihan yang dapat kami tawarkan. Cara pemesanannya (kelinci maupun aksesoris) sangat mudah, hanya dengan SMS atau telepon ke 0852 16052002 (Mirza) atau email ke mirza.adhyatma[at]gmail.com !!